SelagiTayang: Pokémon Horizons (+!)

Sumber gambar sampul: Twitter/@anipoke_PR

Horizons 001–002

Agak membingungkan karena translasi yang saya pake ngikut Jepang untuk nama Pokémon-nya tapi ngikut Inggris untuk nama moves-nya, sementara saya sudah terbiasa pake Inggris untuk keduanya. (Sunting 16/4)

Baru pertama kali terjun ke seri animasinya (baca: pernah nonton Sun & Moon tapi ndak sampai habis episode 1), jadi … tradisi di sini starter-nya acak? Ndak dikasih lihat tiga dulu baru pilih salah satu?

Sprigatito kelihatan bagus evolusinya, btw.

Snorlax! Favoritku di Kalos (Pokémon X/Y).

Kalau ada Pokémon dari Paldea juga di sini, mungkin ke depannya bakalan muncul Koraidon/Miraidon? Kalau iya, berarti profesor AI juga ada, terus time travel jadi canon, jadi ada kemungkinan bisa travel ke Hisui dan bertemu Arc—

Pachirisu tidak/belum muncul. Eeeh.

Bayangan saya, suaranya Rotom di Ultra Moon itu seperti suara elektronik anak kecil (saya hampir selalu mute game kalau bermain), jadi kayak aneh begitu mendengar Rotom di sini kayak sudah tua. (Tambahan 16/4)

Platinum, 16 April

Masih stuck di Veilstone City. Rencananya kasih naik semua dulu sampai level 35+ sebelum serang gym.

Horizons 003

Kali ini baik nama Pokémon dan moves-nya ngikut Jepang. Makin bingung, dah.

Gede Pokémon Center-nya. Baru Center di Paldea kek SPBU.

Astaga, Amethio, masa’ ndak bisa kamu antisipasi strategi “ngulur waktu buat bebasin tahanan”…. Jadi villain yang cerdas dikit, lah.

Ooh, ke Paldea. Mau ketemu Iono. Ehem, karena akun Twitter resmi Pokémon mengindikasikan kalau Area Zero bakalan ada di anime, jadi cuma bisa berharap semoga AI Sada/Turo bakalan ada juga.

Pachirisu tidak/belum muncul.

Platinum, 24 April

Karakter utama, Dawn, dari Pokémon Platinum, sedang menyiram tanaman berry. Kotak dialog di bawah berisi teks, “There! All happy!”

Apa itu gym? Mending jadi petani berry.

Horizons 004

Alasan kenapa saya nonton seri ini ada di episode ini (dan seterusnya, mungkin? Semoga?).

Mangstab Fuecoco bisa nyanyi.

PJJ dalam hutan, coy. Ndak kaget, di Indonesia sudah ada yang pernah beritakan lalu. Sampai masuk tipi.

Pachirisu tidak/belum muncul.

XY 01–03

Kurang sreg dengan dub-nya.

Yang ini sepertinya beda jauh dengan versi gim. Kalau misalnya Lumiose sampai kena pemadaman gara-gara serangan Garchomp sih saya senang. Tapi kalau mau dipikir lagi ya kurang masuk akal, sih, masa’ satu kota bisa padam total cuma karena satu Pokémon yang bahkan ndak nyerang PLN.

Pilih Fennekin, Serena!

Diamond Pearl 001

191 episode. Lalu bisa namatin Ueki, semoga yang ini bisa juga. Kyuuuu.

Horizons 005

Oh, harus sama perasaannya, ‘kah? Saya kira tinggal lempar Poké Ball selesai.

Jadi tiap jenis Poké Ball itu interiornya beda-beda. Saya pake Poké Ball reguler terus, jarang sekali pake jenis yang lain. Eh, selama bisa menghemat duit ya saya pake itu terus.

Pachirisu tidak/belum muncul.

Tangkapan layar Pokémon Horizons di mana Roy memeluk Psyduck.

Psyduck lumayan gede juga.

Katanya Paldea di episode 8, Nemona di episode 9. Can’t wait!

Horizons 006

Episode yang agak lemah.

Halo penerjemah, teman dan rekan itu bersinonim, loh. Tapi ya mungkin di versi Jepangnya juga pake kata yang bersinonim juga.

Pachirisu tidak/belum muncul.

Horizons 007

Yang dipake itu Rotom-PC, ‘kan? Jadi, bagaimana dengan speknya, apakah semua Rotom-PC punya spek yang sama atau beda-beda? Apa Shiny Rotom punya spek yang lebih tinggi?

Antarmukanya mirip Windows (atau sistem operasi yang pake sistem desain Fluent)… apakah Windows canon di sini?

Seandainya battle di gim juga bisa berakhir seri.

Pachirisu tidak/belum muncul.

Horizons 008

Episode yang agak lemah lagi. Cuma fokus di relasi Dot dengan kru kapal. Pachirisu tidak/belum muncul. Hampir tidak ada hal yang eventful.

Iya, hampir. Satu-satunya hal eventful di episode ini adalah peringatan gempabumi.

Sembilan stasiun TV Jepang menampilkan peringatan gempabumi.

Pojok kiri bawah.

Horizons 009

What, we’re f—ing millionaires, right?” —RTGame, November 2022

Kalau di gim ndak pernah dikasih lihat bapaknya, di anime ndak pernah dikasih lihat ibunya. Jadi kalau mau lihat keduanya, mainkan gimnya (atau nonton siarannya orang lain main) dan tonton animenya.

Sudah sampai Paldea tapi Pachirisu dan Nemona tidak/belum muncul.

Horizons 010

Paruh pertama: I sleep

Paruh kedua: Real sh— sudah ada Terastallize, coy!

Pachirisu tidak/belum muncul.